Kanker anus adalah pertumbuhan sel-sel yang cepat atau kanker yang tidak terkendali dan ganas yang terjadi pada anus atau dubur. Kanker anus merupakan kasus kanker yang cukup jarang terjadi. Kanker masih menjadi penyebab kematian terbesar di dunia, dan salah satunya kanker anus. Kanker yang menyerang saluran pembuangan manusia ini memiliki jenis yang beragam, tergantung pada jenis sel yang menyerang bagian tubuh ini.

Berdasarkan kasusnya, jenis-jenis sel pada kanker anus adalah adenokarsinoma, epidermis, karsinoma, verruca, karsinoma sel skuamosa- dan melanoma. Kanker anus tidak memandang usia dan bisa terjadi di usia berapa saja, kan tetapi kanker anus lebih sering terjadi pada wanita daripada pria.

Penyebab kanker anus yaitu perubahan (mutasi) genetik pada sel-sel anus yang mengakibatkan sel-sel ini berubah menjadi ganas. Sel-sel anus yang tidak normal tumbuh secara cepat dan tidak terkendali, lalu merusak bagian sekitarnya hingga menyebar ke bagian tubuh lain (metastasis). Kanker anus bermetastasis atau menyebar ke bagian tubuh yang lain, dan susu besar kerap menjadi bagian tubuh yang paling sering terkena dampaknya. Gejala yang bisa dirasakan seperti sering diare atau sembelit, feses berdarah, perut sakit, rasa sakit ketika buang air besar, berat badan menurun dan tubuh yang mudah lelah.

Disisi lain, faktor penyebab dan pemicu yang cukup tinggi risiko terkena kanker anus adalah hubungan intim yang dilakukan secara anal atau melalui anus. Berhubungan intim yang dilakukan melalui anus membuat jaringan yang berada di dalam anus menjadi rusak dan robek karena penetrasi, sehingga bakteri, kuman dan virus mudah masuk menginfeksi.

Bukan hanya itu, seks anal berisiko penularan penyakit seksual, salah satunya HIV. Seks anal berpotensi menularkan HIV 30 kali lipat lebih banyak dari hubungan seks normal melalui vagina. Dan paparan virus HPV juga memicu munculnya kutil di area anus.

Sejatinya, pencegahan kanker bisa dilakukan dengan membiasakan untuk selalu hidup bersih dan sehat, termasuk pencegahan kanker anus. Memperhatikan poin hidup sehat, seperti melakukan hubungan intim secara normal, menggunakan alat kontrasepsi, hindari berganti-ganti pasangan, berhenti merokok dan mengonsumsi makanan sehat dapat membantu mencegah dan terhindar dari penyakit kanker anus.

Kanker anus dan jenis kanker yang lain, bisa dihindari dengan membiasakan hidup sehat. Apabila merasakan suatu gejala, segera lakukan pemeriksaan sedini mungkin untuk mendapatkan pengobatan yang lebih cepat. Download aplikasi IHC Telemed di App Store dan Google Play dan nikmati layanan konsultasi langsung dengan dokter IHC dimanapun dan kapanpun. IHC Telemed, sehat dalam genggaman.