Memperoleh kehamilan dan memiliki keturunan merupakan dambaan bagi setiap pasangan suami istri. Banyak kiat yang dapat dilakukan dalam mendapatkan kehamilan dengan cepat, salah satunya adalah cara cepat memperoleh kehamilan pasca haid. Proses pembuahan yaitu pertemuan antara sel telur dan sperma sangat dibutuhkan dalam memperoleh kehamilan. Pada tubuh wanita pun mempunyai penanda yang dapat diketahui sebagai masa subur sebelum haid. Masa subur adalah waktu yang tepat dalam mempertemukan sperma dan sel telur.
Siklus haid merupakan rentang jumlah hari yang diawali dari hari pertama haid hingga hari pertama pada haid berikutnya. Penting untuk mengetahui siklus haid, sebagai salah satu cara untuk cepat memperoleh kehamilan pasca haid. Menghitung siklus haid dapat membantu dalam mengetahui masa subur, atau masa ketika wanita mengalami ovulasi keluarnya sel telur dari ovarium.
Sebagai contoh, bila wanita memiliki siklus haid 28 hari, maka wanita tersebut akan memiliki 6 hari masa subur. Masa subur tersebut 5 hari sebelum ovulasi dan 1 hari ketika ovulasi. Jadi, pasa masa itulah potensi untuk memperoleh kehamilan menjadi lebih tinggi.
Tidak menutup kemungkinan, siklus haid dapat berubah setiap bulannya. Oleh karena itu, alangkah baiknya untuk mencatat siklus haid yang dialami pada beberapa bulan. Berikan tanda pada hari pertama haid sebagai hari ke-1. Bila siklus haid telah dicatat selama beberapa bulan, akan bermanfaat dalam mengetahui siklus haid yang paling singkat dan yang paling lama. Jadi, jika telah mengetahui siklus haid, masa subur dapat lebih diperkirakan.
Bila telah mengetahui masa siklus haid paling singkat dan paling lama dari pencatatan minimal setidaknya 8 bulan, lalu sesuaikan dengan rumus sederhana agar dapat menghitung masa subur, dengan rumus sebagai berikut:
· Siklus haid tersingkat dikurangi 18 hari, maka hasilnya adalah hari pertama masa subur. Sebagai contoh, bila siklus haid tersingkat adalah 27 hari, maka hari pertama masa subur adalah hari ke-9.
· Siklus haid terlama dikurangi 11 hari, maka hasilnya adalah hari pertama masa subur. Sebagai contoh, bila siklus haid terlama adalah 30 hari, maka hari terakhir masa subur adalah hari ke-19.
Kemudian, diantara dua tanggal tersebut adalah masa subur dengan potensi kehamilan lebih tinggi. Bila mengacu pada contoh diatas, masa subur berada di antara hari ke-9 hingga hari ke-19.
Oleh karena itu, penting untuk mengetahui bagaimana kiat mendapatkan kehamilan pasca hamil. Dengan mengetahui siklus haid dan masa subur yang dimiliki, dapat membantu dan menunjang memperoleh kehamilan. Download aplikasi IHC Telemed di App Store dan Google Play dan nikmati layanan konsultasi langsung dengan dokter IHC dimanapun dan kapanpun. IHC Telemed, sehat dalam genggaman.