Wajar bila beberapa ibu merasa khawatir saat hendak menyusui buah hatinya, sedangkan dirinya sedang sakit. Beberapa ibu beranggapan, bahwa ASI yang dimilikinya akan mengandung penyakit yang bisa menular ke buah hatinya.
Memang, ada beberapa kondisi dimana ibu tidak diperbolehkan menyusui, seperti bila anak mengidap galaktosemia atau bila sang ibu terinfeksi virus HIV, virus ebola, atau terpapar virus herpes simplex pada payudaranya. Selebihnya, ibu tetap boleh menyusui meskipun sedang sakit.
Kondisi gangguan kesehatan seperti penyakit flu, demam, diare, batuk, sakit tenggorokan hingga infeksi saluran kemih, tidak menghalangi ibu untuk menyusui buah hatinya. ASI tetap aman untuk diberikan kepada buah hati, meskipun sedang menderita penyakit-penyakit tersebut. Jadi, tidak perlu khawatir ASI akan mengandung kuman ataupun virus.
Justru, tubuh sang ibu secara otomatis akan membentuk antibodi terhadap penyakit yang sedang dialami ketika sedang sakit. Antibodi tersebut akan mengalir ke dalam ASI, sehingga bayi akan terlindungi dari penyakit yang sedang dialami ibu ketika sedang menyusui.
Selama masa pandemi seperti sekarang ini dan selama kondisinya masih memungkinkan, tidak perlu khawatir bila hendak menyusui buah hati saat sang ibu positif terinfeksi virus Covid-19. Karena hingga saat ini belum ada bukti bahwa virus Covid-19 bisa menular dari ibu ke anak melalui ASI. Di sisi lain, bila ditelaah lebih lanjut, menyusui bayi memiliki manfaat yang jauh lebih besar bila dibandingkan dengan risiko infeksi virus Covid-19 yang terjadi ketika menyusui.
Di sisi lain, ada juga beberapa ibu yang mengkhawatirkan efek obat yang sedang dikonsumsi karena sakit yang diderita. Hal ini dapat ditanggulangi saat melakukan konsultasi dan pemeriksaan kesehatan ke dokter. Jelaskan kepada dokter bahwa sedang menyusui, agar dokter dapat memberikan obat yang paling aman untuk ibu juga untuk si kecil, serta tidak berpengaruh terhadap kualitas ASI.
Download aplikasi IHC Telemed di App Store dan Google Play dan nikmati layanan konsultasi langsung dengan dokter IHC dimanapun dan kapanpun. IHC Telemed, sehat dalam genggaman.