Ancaman penyakit ketika musim hujan ataupun ketika peralihan musim cukup berpotensi melemahkan sistem kekebalan tubuh dan menyebabkan tubuh menjadi lebih rentan terserang penyakit. Pasalnya, musim hujan mendukung pertumbuhan virus dan bakteri sehingga beberapa penyakit menjadi lebih sering muncul seiring dengan cuaca yang buruk.

Udara yang cenderung lembab ketika musim hujan memicu penyebaran kuman melalui udara. Kemudian penyakit yang datang melalui perantara hewan seperti nyamuk, juga berpotensi berkembang biak secara lebih mudah ketika musim ini. Di sisi lain, ketika musim hujan paparan sinar matahari yang mengandung vitamin D cenderung berkurang. Padahal, vitamin D dibutuhkan dalam mendukung daya tahan tubuh lebih baik.

Oleh karena itu, ada beberapa tips ringan yang bisa dilakukan ketika musim hujan agar tubuh terhindari dari infeksi kuman penyebab penyakit:

1. Senantiasa menjaga kebersihan

Walaupun terkesan sepele, menjaga kebersihan dapat membantu tubuh senantiasa sehat ketika musim hujan serta menghindari risiko terpapar penyakit. Menjaga kebersihan dapat dimulai dari diri sendiri, seperti rajin mencuci tangan secara berkala dengan sabun dan air mengalir dan menerapkan etika batuk dan bersin yang baik.

Selain menjaga kebersihan diri, menjaga kebersihan lingkungan seperti rumah, kamar ataupun tempat kerja juga perlu dilakukan. Menjaga kebersihan lingkungan seperti memastikan sudut-sudut ruangan selalu bersih, hindari menyimpan benda basah ataupun lembab, membuang barang-barang bekas yang sudah tidak terpakai, membasmi genangan-genangan air yang berpotensi menjadi tempat berkembang biak nyamuk serta tidak menunda membuang sampah pada tempatnya.

2. Konsumsi makanan penguat imun tubuh

Mengonsumsi makanan bergizi seimbang sangat baik dalam menjaga daya tahan tubuh tetap optimal. Ada beberapa nutrisi penting yang baik untuk dikonsumsi dalam mendukung daya tahan tubuh agar tetap sehat selama musim hujan, seperti vitamin C, vitamin D, vitamin E, vitamin A, protein dan zinc.

Beberapa nutrisi tersebut dapat diperoleh secara alami dengan mengonsumsi makanan bergizi seimbang. Namun, mengonsumsi suplemen tambahan ketika musim hujan juga dapat membantu tubuh agar tidak dapat sakit.

3. Rutin berolahraga

Cuaca yang sejuk seringkali memicu rasa malas untuk berolahraga. Padahal, olahraga perlu dilakukan ketika musim hujan untuk mempertahankan daya tahan tubuh tetap optimal.

Olahraga tidak hanya dilakukan di luar ruangan saja, namun olahraga juga bisa dilakukan di dalam rumah. Cukup banyak olahraga yang bisa dilakukan di dalam rumah, seperti yoga, senam maupun naik turun tangga. Lakukan olahraga secara rutin setidaknya 30 – 50 menit setiap sesinya dan dilakukan sekitar 3 – 5 kali dalam satu minggu.

4. Hindari gigitan nyamuk

Nyamuk menjadi lebih mudah untuk berkembang biak ketika musim hujan, sehingga risiko demam berdarah menjadi lebih tinggi.

Ada beberapa langkah yang bisa dilakukan dalam menghindari gigitan nyamuk selama musim hujan:

· Lakukan gerakan 3M, yaitu menutup tempat penampungan air, menguras bak air secara rutin dan mengubur benda yang dapat menampung air

· Gunakan losion antinyamuk ketika beraktivitas di luar rumah

· Memakai pakaian yang tertutup ketika beraktivitas di luar rumah

· Pasang kelambu saat tidur

· Hindari menggantung baju apalagi hingga menumpuk di kamar agar tidak menjadi tempat persembunyian nyamuk

Beberapa tips ringan di atas dapat diterapkan untuk menjaga tubuh terhindar penyakit ketika musim hujan. Selain itu, ada upaya tambahan yang bisa dilakukan, seperti mengenakan masker untuk menghindari penularan kuman dari orang yang sedang sakit dan mengenakan baju hangat ketika cuaca sedang dingin.

Download aplikasi IHC Telemed di App Store dan Google Play dan nikmati layanan konsultasi langsung dengan dokter IHC dimanapun dan kapanpun. IHC Telemed, sehat dalam genggaman.