Menu hidangan istimewa saat perayaan hari raya Idul Adha yang didominasi dengan menu daging selalu terlihat sangat menarik dan sulit untuk ditolak. Di samping itu, proses pemontongan hewan kurban yang membutuhkan usaha yang cukup melelahkan juga memicu gairah nafsu makan menjadi lebih tinggi. Akan tetapi, perlu diperhatikan bahwa dengan meningkatnya jumlah konsumsi daging apalagi dengan olahan santan, dapat meningkatkan kadar kolesterol dalam tubuh. Sehingga, penting untuk mengetahui cara menjaga kadar kolesterol saat merayakan hari raya Idul Adha.

Berikut tips yang dapat diterapkan untuk menjaga kadar kolesterol tetap stabil ketika Idul Adha:

1. Bijak mengatur porsi makan

Menjaga porsi makan saat merayakan lebaran Idul Adha menjadi aspek utama dalam upaya menjaga berat badan dan tingkat kolesterol tetap terkendali. Untuk menghidari mengambil porsi makan dalam jumlah yang besar, cara yang cukup efektif untuk menanggulanginya adalah dengan mengambil porsi makan dengan piring atau mangkok yang lebih kecil. Apalagi bila makanan tersebut memiliki kandungan kalori yang tinggi. Jadi, menggunakan piring atau mangkok yang lebih kecil dapat menjadi solusi singkat dalam menjaga porsi makan ketika Idul Adha.

2. Memperbanyak jumlah konsumsi sayur

Setelah mengurangi jumlah makanan yang dikonsumsi, langkah berikutnya adalah dengan memperbanyak konsumsi pada menu sayur-sayuran. Sayur-sayuran kaya akan nutrisi dan serat yang penting untuk membuat tubuh merasa kenyang hingga tidak tergoda lagi untuk menikmati hidangan lainnya. Jadi, kombinasikan beberapa menu lebaran Idul Adha dalam satu piring agar tidak terlalu banyak, namun tetap prioritaskan sayuran dalam piring tersebut.

3. Fokus pada ibadah dan perayaannya

Pada dasarnya, Idul Adha adalah salah satu hari raya dalam agama islam. Dalam hari raya tersebut banyak sekali aktivitas ataupun ibadah yang bisa dilakukan, misalnya salat Ied berjamaah, bersilaturahmi, menyembelih hewan kurban, membagikan daging hewan kurban dan masih banyak lagi. Karena selain menikmati hidangan lebaran Idul Adha, dalam hari raya tersebut juga penting untuk berinteraksi dengan orang tua, kerabat dan menghabiskan waktu untuk bercanda dengan adik atau keponakan tercinta. Jadi, hari raya Idul Adha tidak hanya sekadar makan-makan saja.

Selain beberapa tips di atas, mengindari konsumsi minuman manis seperti sirup ataupun soda juga juga  cukup berperan berpengaruh terhadap kadar gula dalam tubuh serta naiknya berat badan. Menjaga kesehatan penting untuk dilakukan dimana pun dan kapan pun. Terlebih lagi menjaga kesehatan ketika hari raya Idul Adha dengan mengontrol kolesterol juga berat badan tetap dalam batas normal guna menghindari timbulnya dampak buruk dikemudian hari. Download aplikasi IHC Telemed di App Store dan Google Play dan nikmati layanan konsultasi langsung dengan dokter IHC dimanapun dan kapanpun. IHC Telemed, sehat dalam genggaman.