Perceraian orang tua adalah peristiwa emosional yang dapat memiliki dampak mendalam pada kesehatan mental anak-anak. Meskipun perceraian dapat menjadi solusi terbaik dalam beberapa situasi, namun penting untuk memahami bagaimana perceraian tersebut dapat memengaruhi anak-anak secara psikologis dan emosional. Sehingga, penting untuk menjelajahi dampak dari perceraian orang tua pada kesehatan mental anak-anak, serta mengenali tanda-tanda yang perlu diwaspadai dan langkah-langkah untuk membantu mereka mengatasi perubahan ini dengan lebih baik.

Ada beberapa dampak emosional akibat perceraian pada anak-anak, yaitu:

1. Stres dan kecemasan

Anak-anak yang mengalami perceraian orang tua mereka sering merasa stres dan cemas. Ketidakpastian tentang masa depan dan perasaan tidak aman dapat menjadi penyebab utama stres.

2. Perasaan bersalah dan konflik

Banyak anak mengalami perasaan bersalah atas perceraian orang tua mereka, bahkan jika tidak ada kaitan langsung dengan keputusan tersebut. Mereka juga mungkin terlibat dalam konflik antara orang tua.

3. Kesedihan dan kehilangan

Anak-anak sering merasakan kesedihan dan perasaan kehilangan saat hubungan orang tua mereka berakhir. Mereka merindukan kebersamaan dan stabilitas yang dulu mereka miliki.

4. Perubahan perilaku

Beberapa anak mungkin menunjukkan perubahan dalam perilaku mereka setelah perceraian. Ini bisa termasuk penarikan diri, agresi, prestasi akademik yang menurun, atau bahkan peningkatan perilaku kenakalan.

5. Masalah kesehatan mental

Perceraian orang tua dapat berkontribusi pada perkembangan masalah kesehatan mental seperti depresi, gangguan kecemasan, atau gangguan perilaku.


Perceraian orang tua adalah peristiwa yang tidak mudah, baik bagi orang tua maupun bagi anak-anak. Sebagian besar anak mengalami reaksi emosional yang signifikan sebagai respons terhadap perubahan dalam kehidupan keluarganya. Gangguan mental pada anak akibat perceraian orang tua adalah masalah yang penting untuk diperhatikan.

Memberikan dukungan emosional seperti membangun komunikasi dengan baik maupun memberikan perhatian dan kasih sayang, mencari bantuan dari profesional kesehatan dan menjaga rutinitas sehari-hari, dapat membantu mental anak merasa lebih aman dan lebih stabil. Ketahui juga tentang tips membantu anak mengatasi dampak perceraian orang tua. Download aplikasi IHC Telemed di App Store dan Google Play dan nikmati layanan konsultasi langsung dengan dokter IHC dimanapun dan kapanpun. IHC Telemed, sehat dalam genggaman.