Istilah healing belakangan ini memang sedang poluler dan ramai diperbincangkan oleh muda-mudi di sekitar kita. Self healing bisa menjadi solusi yang tepat bagi setiap orang yang merasa lelah dengan memburuknya kesehatan mental. Di luar hal tersebut, self healing dinilai efektif guna mengembalikan kondisi mental menjadi bugar.
Melansir dari laman Psychology Today, metode pemulihan diri atau self healing tidak akan menghambat produktivitas sehari-hari. Maksudnya, self healing bisa dilakukan meskipun sedang sibuk atau sedang rehat di waktu luang.
Sebenarnya, apa sih self healing itu? Self healing melansir dari laman Barkeley Well Being, merupakan sebuah istilah yang diartikan sebagai proses pemulihan dari kesehatan emosional yang buruk. Hampir semua orang pasti pernah mengalami permasalahan secara emosional yang menimbulkan luka batin. Hal ini memakan waktu cukup lama dan berdampak pula pada kegiatan sehari-hari.
Cemas, sedih, merasa gagal dalam mendapatkan sesuatu, juga masalah-masalah yang pernah terjadi di masa lalu kerap menjadi faktor yang bisa menyebabkan luka batin dan gangguan emosional.
Teknik Self Healing
1.Self compassion
Self compassion merupakan teknik self healing pertama yang bisa digunakan. Self compassion di sini mengacu pada memberi belas kasih pada diri sendiri sebagaimana memberikan belas kasih pada orang lain. Karena seringkali orang lebih memberi belas kasih kepada orang lain, akan tetapi bersikap lebih keras terhadap diri sendiri. Hingga tak jarang merasa marah kepada diri sendiri karena sakit atau tidak mampu mengatasi kegagalan di masa lalu.
Hal ini dapat diartikan bahwa untuk memiliki self compassion, seseorang perlu menyadari bahwa kondisi emosionalnya sedang tidak baik. Seseorang perlu digerakkan oleh kondisi yang buruk, lalu mulai memberikan apresiasi untuk dirinya sendiri. Maka dengan cara ini, seseorang mulai bisa merasakan kehangatan, perhatian, dan keinginan untuk membantu serta memberi belas kasih pada dirinya sendiri.
2.Memperbaiki kualitas tidur
Selanjutnya, teknik self healing yang bisa dilakukan adalah dengan memperbaiki kualitas tidur. Tidak jarang seseorang bekerja hingga begadang, bangun pagi, lalu memaksakan diri untuk tetap terjaga sedangkan dirinya merasa sangat lelah. Pada sebagian orang, ada juga yang dalam menyelesaikan pekerjaan ekstranya sebagai prioritas atau lebih memilih untuk berolahraga daripada tidur.
Sebenarnya, bila ingin memulihkan kesehatan diri, hal tersebut haruslah dihindari. Karena kerja ekstra dan olahraga secara berlebihan hanya akan memperburuk kondisi emosional. Solusinya, bila ingin memperbaiki kondisi mental dan tubuh, perbaiki jadwal dan kualitas tidur. Tidur setidaknya 7 – 8 jam setiap harinya bila memungkinkan.
3.Bernapas Dalam
Teknik terakhir ketika self healing yang efektif untuk dilakukan adalah rutin mengambil tarikan napas yang dalam. Teknik ini bermanfaat untuk menenangkan respon simpatik, maka perlu mengaktifkan sistem saraf parasimpatis dengan pernapasan yang terkontrol dan dalam. Karena sistem saraf ini memiliki tanggung jawab untuk menenangkan diri sendiri dan membantu kembali pada keadaan yang tidak terlalu menekan. Metode menarik dan membuang nafas panjang telah terbukti ampuh dalam menurunkan tingkat kecemasan.
Dalam melakukan metode self healing, teknik self healing membutuhkan konsistensi dan waktu yang lama untuk dikuasai dan memberikan manfaat yang diinginkan. Karena manfaat self healing cukup memegang peran penting pada kesehatan mental dan tubuh. Download aplikasi IHC Telemed di App Store dan Google Play dan nikmati layanan konsultasi langsung dengan dokter IHC dimanapun dan kapanpun. IHC Telemed, sehat dalam genggaman.