Saat Si Kecil menginjak usia 1 tahun, Si Kecil mulai mempunyai kemampuan untuk menggenggam sehingga dapat belajar untuk makan sendiri. Hal ini tentunya baik untuk memberi anak nutrisi tambahan. Selain itu, pemberian camilan sehat untuk anak usia 1 tahun dapat melatih kemampuannya dalam menggenggam, menggigit dan mengunyah. Di sisi lain, hal tersebut mempermudah sang ibu ketika memberinya makan.
Kendati demikian, orang tua tidak boleh serta merta membebaskan dan melepas anak ketika makan. Karena ada beberapa hal yang penting untuk diperhatikan orang tua dalam memberi camilan sehat pada anak usia 1 tahun, yaitu:
1. Perhatikan waktu pemberian camilan
Waktu pemberian camilan sehat untuk anak haruslah diperhatikan. Karena apabila hal ini luput dari perhatian orang tua, anak bisa kehilangan selera makan pada waktu santapan utamanya. Camilan dapat diberikan pada sela-sela waktu sarapan menuju waktu makan siang, dengan memberikan jarak setidaknya 1,5 jam sebelum waktu makan utamanya tiba. Kemudian pada sela-sela waktu makan siang ke makan malam, dengan memberikan jarak setidaknya 2 – 3 setelah jam makan siang.
2. Berikan camilam dalam porsi kecil
Memberikan anak camilan dengan porsi kecil bukan tanpa alasan, tujuannya adalah agar anak tetap memiliki selera makan ketika waktu santapan utamanya.
3. Perhatikan bila ada reaksi alergi
Setiap anak pasti memiliki ketahanan tubuh serta kecocokan terhadap makanan yang berbeda-beda. Oleh karena itu, perhatikan bila tubuh anak menunjukkan adanya reaksi alergi yang terjadi karena mengonsumsi jenis makanan baru. Umumnya, gejala yang ditimbulkan dari mengonsumsi makanan baru berupa kembung, muntah, bengkak atau gatal-gatal. Jika terjadi hal ini, segera hentikan pemberiannya.
Akan tetapi, bila anak menolak suatu makanan karena tidak suka terhadap rasanya, coba berikan lagi dilain waktu atau mungkin dengan olahan atau penyajian yang berbeda. Karena biasanya anak akan memerlukan kurang lebih 6 – 15 kali percobaan sampai bisa menerima jenis makanan baru.
4. Beri anak contoh
Anak merupakan seorang peniru ulung. Oleh karena itu, orang tua harus memberi contoh yang baik untuk anak. Bila orang tua mengonsumsi makanan atau camilan yang sehat, maka tidak menutup kemungkinan anak akan menirunya. Akan tetapi, jangan terlalu membatasi kebebasan makannya hingga anak tidak boleh makan selain yang disediakan di rumah. Hal ini malah akan memberikan tekanan dan dampak negative untuk anak. Beri anak edukasi yang baik dan mudah dipahami, dan sah-sah saja bila sesekali anak menikmati jajanan diluar rumah.
Orang tua tidak perlu pusing bila Si Kecil memiliki nafsu makan atau pilihan makanan anak yang kian berubah-ubah, karena hal ini merupakan bagian dari proses perkembangannya. Jangan ragu untuk berkonsultasi dengan dokter anak untuk meminta saran akan camilan sehat anak yang baik dan cocok untuk buah hati. Apalagi bila Si Kecil memiliki alergi terhadap makanan tertentu atau memiliki kondisi kesehatan tertentu. Download aplikasi IHC Telemed di App Store dan Google Play dan nikmati layanan konsultasi langsung dengan dokter IHC dimanapun dan kapanpun. IHC Telemed, sehat dalam genggaman.